Wednesday, August 2, 2017

Membuat Aktif Direktory di Windows Server

Hello guys, Kembali lagi dipostingan kali ini yaitu masih sama hubungannya dengan Windows Server, kali ini kita akan memposting tutorial membuat aktif direktori di Windows Server, caranya cukup rumit, semoga kalian semua bisa mengerti apa yang saya jelaskan ini hehe, btw apa sih Aktif Direktori itu? Aktif Direktory adalah layanan Direktory yang dimiliki oleh Windows Server dan berfungsi untuk memudahkan operasional dan penyimpanan informasi secara terpusat atau satu tempat. Berikut adalah tutorial membuat Direktori di Windows Server : 


1. Jalankan Windows Server yang berada didalam mesin virtual/real dan mengganti Networknya menjadi "Bridge Adapter



2. Lalu buka Server Manager, klik Manage dan pilih "Add Roles and Features" 



3. Lalu centang "Skip the page by default" dan Next saja sampai ke "Server Roles"



4. Lalu dibagian Server Roles, centang "Active Directory Domain Services" 



5. Setelah itu centang juga "DNS Server" kemudian Next sampai ke bagian Confirmation. 



6. Lalu Install. 



7. Tunggu hingga selesai Instalasi.



8. Lalu setelah Instalasi, Kembali ke halaman awal dan pilih peringatan "Tanda Seru" lalu klik  "Promote this server to a domain controller".  



9. Setelah itu pilih "Add a new forest" lalu masukan Domain sesuai keinginan, dan jangan lupa untuk menambahkan .com/.net/.co.id lalu Next.



10. Setelah itu masukkan password untuk domainnya, kemudian Next. 



11. Lalu di opsi Additional Options, tunggu sesaat hingga muncul NetBIOS dengan sendirinya. kemudian Next.



12. Lalu untuk penempatan foldernya ada diopsi Paths, jika tidak ada yang ingin dirubah, tinggal kita Next.



13. Disini kita Next. 



14. Kemudian Install. 



15. Tunggu Instalasi beberapa saat.



16. Komputer akan otomatis merestart dengan sendirinya, tunggu hingga nyala kembali.



17. Setelah nyala kembali, buka Server Manager lalu klik Tools kemudian pilih DNS.



18. lalu pilih folder ammar.com, kemudian klik kanan lalu pilih New Host (A or AAAA)



19. Setelah itu masukkan Nama dan IP Address, ( Sesuaikan dengan nama PC dan IP address yang akan diizinkan bergabung dengan domain yang telah dibuat tadi )



20. Dan akan tersimpan kedalam folder ammar.com , lalu sekarang setting PC yang akan didaftarkan dalam domain.



21. Pada PC/Laptop yang ingin didaftarkan dalam domain, buka Control Panel -> System and Security -> System dan pilih "Change Setting" kemudian "Change" 



22. Masukkan Computer name nya sesuai dengan nama yang telah didaftarkan pada server tadi, lalu OK. 



23. Lalu setting IP Addressnya sesuai dengan IP Address yang telah didaftarkan tadi.



24. Lalu Restart PCnya.



25. Setelah Restart tadi, pergi ke Control Panel -> System and Security -> System -> Change Setting -> Lalu masukkan Domain server tadi.



26. Masukkan ID dan Password tadi lalu OK 



27. Lalu kemudian Restart PC/Laptop lagi. 




28. Setelah berhasil join domain, lalu test ping ke IP Server, jika berhasil maka sukses dalam Join Domainnya.


Semoga Tutorial ini dapat dimengerti dan dengan mudah dipahami, terus pantengin blog saya semoga bermanfaat.
Enjoy ^^ 

0 comments:

Post a Comment